Senin, 27 November 2023

KEGIATAN POSYANDU KELUARGA DALAM P2MD 2023

 


Kader di wilayah Wonokromo kota Surabaya melaksanakan kegiatan POSGA (Posyandu Keluarga) pada hari Sabtu 14 Oktober 2023, lebih tepatnya di POSGA TERATAI yang lokasi di jl Jetis Kulon VII. Ibu Mimien selaku ketua Kader di Wonokromo menjelaskan bahwa kader posyandu yang ada di Wonokromo ada 20 orang.

Dari jumlah bayi, balita, anak dan lansia ada sekitar 25 orang , pada kegiatan posyandu keluarga kali ini presentasi kehadirannya 70%. Ibu mimien juga menyampaikan bahwa ibu, bayi,  balita, dan lansia yang hadir dalam posga tersebut sangat antusias dan juga turut berpartisipasi dalam pemeriksaan kesehatan dan imunisasi. 


Untuk kegiatan posyandu keluarga yang telah dilaksanakan di Jl Jetis Kulon VII ini bermacam-macam, mulai dari imunisasi, penimbangan bayi dan balita, cek tensi, cek tinggi badan, berat badan dan lingkar perut.

Dengan adanya kegiatan posga ini sangat mendukung untuk menyukseskan pemasaran produk GARASI berupa MPASI Frozeen dikonsumsi oleh balita yaitu ada Nugget Pisang dan Rolade Tahu, makanan tersebut sangat bergizi dan dapat mengurangi angka stunting pada balita di Wonokromo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat Memperingati Hari Bidan Sedunia 2024

  [Selamat Memperingati Hari Bidan Sedunia] Halo keluarga kebidanan salam mahasiswa🙌🏻 Hari Bidan Sedunia atau International Day of the Mid...